BOJONEGORO – Sebagai upaya untuk mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity), Pemerintah Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, akan melaksanakan vaksinasi bagi masyarakat umum.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bojonegoro, Masirin mengungkapkan, sasaran vaksinasi ini adalah masyarakat yang berusia 18 tahun ke atas, serta sasaran lanjut usia juga akan mendapatkan prioritas untuk divaksin.
“Ada 32.000 dosis vaksin yang siap diberikan untuk tahap ini,” ungkap Masirin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Vaksinasi akan dilaksanakan berbasis desa atau dilaksanakan di desa-desa. Sedangkan jadwal kegiatan pelaksanaan vaksinasi per desa, akan diumumkan lebih lanjut oleh Puskesmas di masing-masing wilayah setempat.
“Adapun tara cara untuk mengikuti vaksinasi di desa adalah warga desa setempat, membawa KTP, hadir langsung di Pos Pelayanan Vaksinasi di desa,” kata Masirin.
Sasaran vaksinasi wajib menerapkan protokol kesehatan saat berada di Pos vaksinasi di desa, memakai masker dengan benar, menjaga jarak, tidak bergerombol, mencuci tangan sebelum dan sesudah meninggalkan Pos Vaksinasi.
“Sasaran vaksinasi harus tertib dan mematuhi aturan yang diterapkan oleh petugas,” pungkas Masirin. (din/mil)